Komunikasi dan Penyiaran Islam UIM Luluskan Alumni

Makassar, nusaline.com

Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Universitas Islam Makassar kembali meluluskan alumni Rabu 27 November 2019.

Syahrul Khalik yang baru saja lulus berharap kedepan Prodi KPI UIM ini lebih unggul.

“Semoga prodi ini menjadi prodi yang lebih unggul kedepannya, sebagai alumni saya berencana mengajak teman-teman UKM untuk berbagi kiat-kiat berwirausaha dengan adek-adek di KPI, sehingga semua telah memiliki kecakapan berwirausaha sebelum lulus”

Ketua Program Studi KPI Dr.Muhammad Nasir mengatakan bahwa lulusan KPI tidak hanya mahir dalam menyampaikan dakwah tetapi juga terampil dalam berbagai bidang yang berkaitan dengan ilmu komunikasi.

“Lulusan prodi kita suda banyak yang menjadi da’i tetapi sebenarnya keahlian yang diberikan bukan hanya itu, tetapi mereka juga memiliki keterampilan menjadi, wartawan/Reporter, penulis, editor, gotografer, Public Speaker, Presenter, Penyiar, Kameramen” tanda Muhammad Nasir.

“Rencananya lulusan KPI akan mengikuti wisuda pada Selasa tanggal 10 Desember 2019 di Hotel Dalton Makassar” tambahnya.

Tinggalkan Balasan